Karangasem, 30 Desember 2020
Dalam rangka menindaklanjuti arahan Gubernur Provinsi Bali terkait rencana pemanfaatan sumber Air Baku Telagawaja, Kepala Balai Wilayah Sungai Bali - Penida, Maryadi Utama,ST.,M.Si melakukan inspeksi menuju Sumber Air Baku Telagawaja Karangasem, Bali
Mimin throwback lagi sekilas mengenai Telaga Waja nihh. Sungai Telaga Waja terletak di Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem di Wilayah Bali Timur, merupakan sungai terbesar kedua setelah Sungai Ayung yang terdiri dari beberapa buah sumber mata air pegunungan di kaki Gunung Agung yang kemudian bermuara ke Telaga Waja kemudian membuatnya memiliki debit air yang besar.
Telaga Waja sendiri telah dilakukan Pembangunan Pengembangan Penyediaan Air Baku oleh Balai Wilayah Sungai Bali - Penida dengan Layanan yang dilakukan menggunakan Sistem Pompa dan Gravitasi. Pengerjaannya memanfaatkan 3 sumber mata air yang ditampung dalam Reservoar Intake (bak penampung) untuk selanjutnya dipompa dan air dialirkan secara gravitasi dengan jaringan pipa transmisi sampai di Kecamatan Kubu untuk melayani kebutuhan air minum di 7 kecamatan di Kabupaten Karangasem.
Hingga saat ini terealisasinya Sambungan Rumah (SR) sebanyak 3.500 SR tersebar di 5 Kecamatan yaitu Selat, Rendang,Sidemen,Bebandem Karangasem. Namun hal ini tentu masih jauh dari potensi jumlah layanan yang harus dipenuhi oleh karena itu diperlukan adanya upaya optimalisasi spab dengan melakukan perbaikan pipa dan aksesoris dan pembangunan 2 buah Reservoar Transmisi pada daerah Sibetan (11500m3) dan Gamongan (9500m3).
Dalam Kunjungannya tujuan pertama yaitu menuju ke Mata air yeh sah telagawaja, di desa Teganan Kelod, dilanjutkan menuju ke Bak Penampungan (reservoar) Batusesa. Turut Hadir Perwakilan Kepala Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Air Minum Provinsi Bali, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Karangasem, Pejabat Struktural terkait di Lingkungan BWS Bali - Penida, Pejabat Fungsional Teknik Pengairan Madya BWS Bali - Penida, serta Tim Tenaga Ahli Unit Design BWS Bali-Penida.
#infokarangasem
#infobws
#mengelolaairuntuknegeri
BeritaTerkini
2025-01-09 07:15:18
2025-01-04 07:01:22
2025-01-04 06:48:35
2025-01-04 06:46:12
© Copyrights 2024. BWS Bali-Penida.