Tabanan, 15 Agustus 2019
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-74, Balai Wilayah Sungai Bali-Penida melaksanakan kegiatan penanaman pohon bersama di Bendungan Telaga Tunjung Kabupaten Tabanan. Turut hadir perwakilan Bupati Tabanan (Staf Ahli Bupati Tabanan), Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tabanan, Kepala BWS Bali-Penida, Ibu-ibu paguyuban serta seluruh karyawan dan karyawati di Lingkungan BWS Bali-Penida. Dalam sambutannya, Kepala BWS Bali-Penida, Airlangga Mardjono, ST. MT. mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata BWS Bali-Penida dengan melibatkan instansi pemerintah dan peran serta stakeholder dalam rangka memelihara dan melestarikan DAS Yeh Hoo dan Green Belt Bendungan Telaga Tunjung. Pada kesempatan ini juga dilaksanakan penyerahan tong sampah secara simbolis kepada 24 KPS (Komunitas Peduli Sungai) se-Kabupaten dan Kota Provinsi Bali.
-Humas & Sisda BWS Bali-Penida-