Pelatihan Unit Pengelola Bendungan (UPB) di lingkungan Balai Wilayah Sungai Sumatera I

Berita Balai

Pelatihan Unit Pengelola Bendungan (UPB) di lingkungan Balai Wilayah Sungai Sumatera I di Bendungan Keureuto
Pelatihan Unit Pengelola Bendungan (UPB) di lingkungan Balai Wilayah Sungai Sumatera I di Bendungan Keureuto

Balai Wilayah Sungai Sumatera I melalui PPK OP SDA 1 mengadakan Pelatihan Unit Pengelola Bendungan (UPB) di lingkungan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera I, acara berlangsung selama tiga hari pada tanggal 28 s.d 30 Juni 2021 dengan agenda pembukaan, paparan materi, diskusi dan praktek lapangan di Bendungan Keureuto, Aceh Utara. Sebelum berangkat ke Bendungan Keureuto, peserta diberikan pengarahan persiapan kunjungan lapangan. 

  

Paparan dan Diskusi yang dilakukan di Bendungan Keureuto di sampaikan oleh Kepala UPB BWS Sumatera I, kemudian paparan oleh PT. Brantas Abipraya (Persero), paparan oleh PT. Unggul Ejawantah Industri dan dilanjutkan dengan praktek lapangan di Bendungan Keureuto.

Dalam paparan yang disampaikan oleh Unit Pengelola Bendungan tentang Pembacaan dan Instrumentasi yang bertujuan untuk memantau perilaku bendungan. Kemudian dari PT. Brantas Abipraya (Persero) menjelaskan tentang pekerjaan pembangunan Bendungan Keureuto paket 1. Dalam paparannya juga dijelaskan bahwa pengelola bendungan harus mengetahui skema dan layout pembangunan bendungan. 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Pengelola Bendungan dalam pengelolaan bendungan di BWS Sumatera I secara berkelanjutan. 

Berita

berita/417892ed-61dd-4acf-b8c4-19800e4b628b/1730345649.jpg

Sidang V Tim Koordinasi Pengelola Sumber Daya Air Wilayah Sungai Aceh Meureudu 2024 Digelar di The Pade Hotel

berita/1b56aad8-8ee8-4d22-b371-4b12a263176e/1730097026.jpg

Sidang IV Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Periode II Tahun 2024

berita/cb5b0786-efbd-4445-9cd9-62ba44c0fb0f/1729652810.jpg

Konsolidasi Pelayanan Publik pada BWS Sumatera I

berita/486c77f7-9ba6-473f-92d5-9dde989bfef6/1729757811.jpg

Ciptakan Lingkungan Kerja Yang Sehat dan Produktif, BWS Sumatera I Laksanakan Tes Kesehatan Rutin

berita/6c8fac43-3b6c-4afd-b830-1ed80728571b/1729216340.jpg

Sidang IV TKPSDA Wilayah Sungai Woyla-Bateue Periode III Tahun 2024

berita/ddcc41d7-f3d1-4328-9c26-59cc8f82c8de/1729068553.jpg

Rapat Tim Self Asessment River Basin Organization Performance Benchmarking (RBO PB) - River Basin Organization Pengelolaan Irigasi (RBO PI)