Rapat Kordinasi Pelaksanaan PSN dan Proyek Strategis lainnya di Propinsi Aceh Bidang SDA dengan Biro Administrasi Pembangunan Pemerintah Aceh
Berita Balai •

Banda Aceh - Dalam rangka mempercepat akselerasi pembangunan infrastruktur, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera I, Bapak Ir. Djaya Sukarno., M.Eng melakukan rapat koordinasi pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) dan Proyek Strategis lainnya di Provinsi Aceh bersama dengan Bapak T. Robby Irza, S.SiT, MT selaku Plt. Kepala Biro Admninistrasi Pembangunan.
Acara ini juga dihadiri oleh Kasi Pelaksanaan BWS Sumatera I Bapak Azriyan S.T., M.T, dan juga staf dari Biro Administrasi Pembangunan Pemerintah Aceh.
Rapat ini bertujuan untuk membangun koordinasi, komunikasi serta melakukan fasilitasi agar sinergi pembangunan infrastruktur PUPR bidang Sumber Daya Air (SDA) Kementerian PUPR dan Pemerintah Aceh dalam hal ini diwakilih oleh Plt. Kepala Biro Administrasi Pembangunan Pemerintah Aceh.
Berita

Air Minum di Aceh: Pilihan Warga, Cerminan Rasa Aman

Tiga Jalur Air, Satu Misi: Menghidupi Negeri dari Ujung Selokan Hingga Sawah Hijau

Wakil Bupati didampingi oleh Kepala Dinas Pertanian dan Kepala Bidang Pengairan Dinas PUPR Pidie Jaya bersilaturrhami dengan BWS Sumatera I

Jaga Air, Jaga Masa Depan: Jangan Sampai Nyesel Belakangan!

Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi Keluarga Besar BWS Sumatera I

Aceh Besar menjadi salah satu daerah yang terpilih Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi