© 2025 BBWS Mesuji Sekampung.

PU-Net
      

Berita Balai

Berita Balai
Audiensi & Koordinasi Bersama Rektor Universitas Lampung Dalam Rangka Silahturahmi Dan Persiapan Pelaksanaan PIT HATHI Ke -40 Di Provinsi Lampung Tahun 2023
Audiensi & Koordinasi Bersama Rektor Universitas Lampung Dalam Rangka Silahturahmi Dan Persiapan Pelaksanaan PIT HATHI Ke -40 Di Provinsi Lampung Tahun 2023

Rabu,(12/04) Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR Roy Panagom Pardede ST,M.Tech beserta jajaran di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung melakukan audiensi dan koordinasi ke Universitas Lampung (UNILA) dalam rangka silaturahmi dan membahas persiapan pelaksanaan Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) HATHI Ke-40 dan Kongres ke - 14 HATHI di Provinsi Lampung yang akan di selenggarakan dari tanggal 25 s/d 26 Agustus 2023 di Universitas Lampung (UNILA).

Audiensi diterima langsung Rektor Universitas Lampung Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani , D.E.A., I.P.M., beserta jajarannya di Gedung Rektorat Universitas Lampung (UNILA).

Acara HATHI tahun 2023 akan dihadiri perwakilan Kemendikbudristek RI serta melibatkan mahasiswa dalam kepanitiaan. Agenda kongres HATHI meliputi pembukaan di Gedung Serbaguna (GSG) Unila dan paralel session dengan jumlah peserta yang hadir ditargetkan sekitar 1.000-an orang.

Selain itu, penyelenggaraan HATHI tahun ini akan dimeriahkan dengan pameran yang diadakan di pelataran GSG kampus setempat.

Selanjutnya Kepala BBWS Mesuji Sekampung melihat dan mengecek langsung sebagian lokasi di Fakultas Teknik Unila yang direncanakan akan digunakan di penyelenggaraan PIT Hathi Ke - 40 dan Kongres ke - 14 HATHI di Provinsi Lampung.

14 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan Pakta Integritas pelaksanaan pekerjaan Operasi dan Pemeliharaan Irigasi Partisipatif (OPIP).
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan Pakta Integritas pelaksanaan pekerjaan Operasi dan Pemeliharaan Irigasi Partisipatif (OPIP).

Selasa,(11/04) bertempat di ruang zoom Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung telah dilaksanakan acara Perihal Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan Pakta Integritas pelaksanaan pekerjaan Operasi dan Pemeliharaan Irigasi Partisipatif (OPIP).

Penandatanganan antara Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) OP SDA II Mesuji Sekampung bapak Samuel Wahyuratmoko S.ST,MT dengan Ketua P3A Ngudi Makmur, Ketua P3A Tirto Kencono, Ketua P3A Way Kencana Mulya II, Ketua P3A Sri Rezeki, GP3A Way Manunggal, P3A Sri Manunggal dan P3A Tani Maju disaksikan langsung Kepala BBWS Mesuji Sekampung Bapak Roy Panagom Pardede, ST.M.Tech.

Tujuan dari diadakannya kegiatan OPIP ini adalah untuk menggiatkan partisipasi masyarakat petani/P3A/GP3A/IP3A dalam pelaksanaan operasi dan pemeliharaan jaringan irigasi primer dan sekunder.

Jenis pekerjaan untuk pelaksanaan kegiatan OPIP ini adalah galian sedimen pada saluran sekunder, dimana hal itu merupakan masalah utama yang terdapat pada DI Rumbia Barat dan DI Punggur Utara.

12 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Permohonan Survei Lokasi, Paket Monitoring Lokasi Interferometric Syntetic Aperture Radar (INSAR) Di Bendungan Batutegi
Permohonan Survei Lokasi, Paket Monitoring Lokasi Interferometric Syntetic Aperture Radar (INSAR) Di Bendungan Batutegi

Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung menerima kunjungan kerja dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal SDA Direktorat Bina Operasi dan Pemeliharaan, pertemuan berlangsung di ruang rapat BBWS Mesuji Sekampung, Senin (10/04). Maksud kunjungan kerja yaitu Permohonan Survey lokasi sekaligus pelaksanaan peninjauan dan inspeksi lapangan di bendungan Batutegi sehubungan dengan pelaksanaan paket pekerjaan monitoring bendungan dengan Interferometric Syntetic Aperture Radar (inSAR). Kunjungan kerja di terima langsung oleh Kepala BBWS Mesuji Sekampung Roy Panagom Pardede ST,M.Tech yang di wakili oleh Kepala Bidang OP SDA Mesuji Sekampung Sudarto ST,MT Serta di hadiri jajaran di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung. Kegiatan ini dilaksanakan Senin s/d Selasa (10 s/d 11 April 2023) selain pelaksanaan peninjauan dan inspeksi lapangan juga dilaksanakan diskusi dengan pengelola bendungan batutegi.

11 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Rapat Dengar Pendapat Bersama Komisi I DPRD Provinsi Lampung Terkait Persoalan Bendungan Margatiga Kab.Lampung Timur
Rapat Dengar Pendapat Bersama Komisi I DPRD Provinsi Lampung Terkait Persoalan Bendungan Margatiga Kab.Lampung Timur

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung Roy Panagom Pardede ST,M.Tech bersama para Pejabat dilingkungan BBWS Mesuji Sekampung mengikuti pertemuan yang diselenggarakan oleh Komisi I DPRD Provinsi Lampung di ruang rapat Komisi I Kantor DPRD Provinsi Lampung, Senin (10/04). Pertemuan ini merupakan rapat dengar pendapat pembahasan berdasarkan hasil rapat internal Komisi I DPRD Provinsi Lampung terkait persoalan Bendungan Margatiga di Kab. Lampung Timur dan beberapa aspirasi masyarakat pada saat reses di Kota Metro dan beberapa daerah lainnya yang ada di provinsi Lampung. Hadir dalam pertemuan Kepala Bidang PJSA Mesuji Sekampung Martius S.ST,MT, Kepala Bidang KPISDA Ir. Susi Hariany M.T, Kepala Bidang OP SDA Mesuji Sekampung Sudarto ST,MT, Kepala Bidang PJPA Mesuji Sekampung Achmad Samudra ST,MT, Kepala SNVT Bendungan BBWS Mesuji Sekampung Wahyu Prakoso ST,MM, dan Kepala SNVT PJPA Surendro Adi Wibowo ST,MPSDA.

11 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Pengajian Paguyuban Ibu - Ibu BBWS Mesuji Sekampung yang bertepatan dengan bulan Ramadhan 1444 Hijriah kali ini mengusung tema
Pengajian Paguyuban Ibu - Ibu BBWS Mesuji Sekampung yang bertepatan dengan bulan Ramadhan 1444 Hijriah kali ini mengusung tema " Sucikan Hati, Bersihkan Diri, Dengan Berbagi Di Bulan Ramadhan

Suasana akrab hadir dalam arisan dan pengajian Paguyuban Ibu - Ibu Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) BBWS Mesuji Sekampung, Kamis (06/04).

Arisan dan Pengajian kali ini, selain dalam rangka silaturahmi, juga mempererat persaudaraan, kekompakan, dan sinergi. Karena bagaimanapun, kegiatan apapun, yang dilaksanakan BBWS Mesuji Sekampung  tidak akan dapat terlaksana dengan baik, tanpa dukungan dari seluruh karyawan/karyawati dilingkungan BBWS Mesuji Sekampung.

Pengajian Paguyuban Ibu - Ibu BBWS Mesuji Sekampung yang bertepatan dengan bulan Ramadhan 1444 Hijriah kali ini mengusung tema " Sucikan Hati, Bersihkan Diri, Dengan Berbagi Di Bulan Ramadhan".

Dengan Penceramah  Ustadz Anas Hidayatullah dalam tausiahnya mengatakan,"Layaknya kedatangan tamu, maka bulan ramadhan harus disambut dengan senang, di antara menyambutnya adalah dengan mensucikan hati. Kenapa harus hati? Karena hati adalah pusatnya jasad. Seperti halnya yang disabdakan Nabi Muhammad SAW, bahwa : “Jika ia baik, maka baik pula seluruh jasad. Jika ia rusak, maka rusak pula seluruh jasad. Ketahuilah bahwa ia adalah hati”.

10 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Bakti Sosial Ibu-Ibu Paguyuban BBWS Mesuji Sekampung
Bakti Sosial Ibu-Ibu Paguyuban BBWS Mesuji Sekampung

Di Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Paguyuban Ibu - Ibu Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung berbagi kebahagiaan kepada driver, satpam, dan office boy di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung melalui kegiatan Bakti Sosial Ibu - Ibu Paguyuban BBWS Mesuji Sekampung saling berbagi untuk bersama, yang di selenggarakan, Kamis, (06/04) di Gedung Serba Guna (GSG) BBWS Mesuji Sekampung.

Sebanyak 108 paket dibagikan oleh Ibu - Ibu Paguyuban BBWS Mesuji Sekampung melalui Kepala BBWS Mesuji Sekampung Roy Panagom Pardede ST,M.Tech  beserta Ketua Paguyuban Ibu - Ibu BBWS Mesuji Sekampung Ibu Jetty Panagom Pardede yang menyerahkan secara langsung paket sembako.

Ibu Jetty Panagom Pardede mengatakan tujuan dari pembagian sembako yakni untuk membantu Karyawan/karyawati di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung khususnya bagi driver, Satpam, dan office boy agar Ikut merasakan kebahagiaan di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

Bantuan paket sembako yang dibagikan antara lain bahan-bahan pokok kebutuhan rumah tangga seperti beras, minyak goreng, gula pasir, dan beberapa kebutuhan pokok lainnya, turut serta dalam kegiatan ini Ibu - ibu anggota Paguyuban BBWS Mesuji Sekampung.

“Semoga bisa bermanfaat bagi bapak-bapak dan keluarga di rumah semua bingkisan sembako ini,” ujar Ibu Jetty Panagom Pardede.

10 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji
Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Direktorat Kepatuhan Intern, Kamis (06/04) melakukan Rapat Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung dalam rangka pelaksanaan tugas Direktorat Kepatuhan Intern dalam melaksanakan penyusunan kebijakan teknis tenaga kerja,pembinaan, pengendalian, pemantauan, evaluasi dan pelaporan kepatuhan intern dan manajemen resiko (MR) di lingkungan Direktorat Sumber Daya Air yang dilaksanakan di ruang rapat BBWS Mesuji Sekampung.

Kegiatan di laksanakan dari hari Selasa s/d Kamis (4 s/d 6 April 2023) ini, di lanjutkan dengan menerima arahan dari Direktur Kepatuhan Intern Ibu Ir. Lilik Retno Cahyadiningsih, M.A dalam sambutannya mengatakan bahwa maksud diadakannya kegiatan ini adalah untuk menindaklanjuti amanah SE Menteri
PUPR tentang Penerapan dan Pendampingan Manajemen Risiko yaitu Nomor 04/SE/M/2021 dan SE Menteri PUPR Nomor 03/SE/M/2021.

Tujuan yang diharapkan dari terselenggaranya kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman bagi unit kerja khususnya pada Satker, Balai dan unit kerja Eselon II selaku 1st line of defense yang memiliki peran sebagai ujung tombak pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi, sehingga dirasa sangat perlu untuk dapat memahami dan menyusun manajemen risiko di lingkungan kerjanya.

10 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Pembayaran Ganti Kerugian Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Bendungan Margatiga Kab. Lampung Timur
Pembayaran Ganti Kerugian Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Bendungan Margatiga Kab. Lampung Timur

Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung kembali bekerja sama dengan Kantor Pertanahan Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung, Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN), dan BRI Cabang Metro menggelar acara Pembayaran Ganti Kerugian pengadaan tanah untuk pembangunan Bendungan Margatiga Tahap 1, 2 dan 3 Tahun 2023 , Rabu (05/04) Bertempat di Kantor BRI cabang Metro.

Menindak lanjuti surat dari Lembaga manajemen Aset Negara Nomor : S – 319/LMAN/2023, nomor : S - 317/LMAN/2023 dan Nomor : S - 315/LMAN/2023 Tanggal 30 Maret 2023.

06 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
 Fokus Group Discussion Progres Dan kendala pelaksanaan audit lahan Bendungan Margatiga Kab. Lampung Timur
Fokus Group Discussion Progres Dan kendala pelaksanaan audit lahan Bendungan Margatiga Kab. Lampung Timur

Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR mengadakan kegiatan Fokus Group Discussion Progres Dan kendala pelaksanaan audit lahan Bendungan Margatiga Kab. Lampung Timur, yang di laksanakan Rabu (05/04), bertempat di Aidia Grande Hotel Kota Metro, yang diselenggarakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung.

Rapat dilaksanakan sehubungan dengan percepatan pelaksanaan pengadaan tanah Proyek Strategis Nasional (PSN) untuk pembangunan bendungan Margatiga.

Kegiatan ini di hadiri Kepala BBWS Mesuji Sekampung Roy Panagom Pardede ST,M.Tech, Direktur Pengawasan Bidang Infrastruktur dan Perhubungan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) bapak Kisyadi dan Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Lampung Suryasih Fifi Herawati Ak. M.Comm, perwakilan dari Kantor Wilayah BPN Provinsi Lampung , Perwakilan BPN Kab. Lampung Timur, perwakilan Kapolres Lampung Timur, berserta instansi terkait.

Kegiatan dilanjutkan dengan Kunjungan lapangan ke Proyek Startegis Nasional (PSN) Bendungan Margatiga di Kab. Lampung Timur.

06 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji
Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Direktorat Kepatuhan Intern, Selasa (04/04) melakukan Rapat Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR), Penilaian Efektivitas Penerapan SOP, dan Uji Coba Sistem Informasi Elektronik Pengendalian Pelaksanaan Konstruksi (e-PPK) di lingkungan BBWS Mesuji Sekampung dalam rangka pelaksanaan tugas Direktorat Kepatuhan Intern dalam melaksanakan penyusunan kebijakan teknis tenaga kerja,pembinaan, pengendalian, pemantauan, evaluasi dan pelaporan kepatuhan intern dan manajemen resiko (MR) di lingkungan Direktorat Sumber Daya Air yang dilaksanakan di ruang rapat BBWS Mesuji Sekampung.

Pelaksanaan kegiatan ini di bagi menjadi 2 Tim yaitu Tim A untuk pembinaan penerapan Manajemen Risiko (MR) dan Tim B untuk penilaian Efektivitas Penerapan SOP dan Uji coba sistem elektronik pengendalian pelaksanaan Konstruksi (e - PPK).

Kegiatan di laksanakan dari hari Selasa s/d Kamis (4 s/d 6 April 2023), Serta arahan Direktur Kepatuhan Intern yang akan di selenggarakan pada hari Kamis (6 April 2023).

05 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
kunjungan kerja dalam rangka Monitoring dan evaluasi pelaksanaan pekerjaan Supervisi dan Konstruksi pembangunan penyediaan air baku di pulau Pisang dan pengaman pantai Kerbang Dalam, di Kab.
kunjungan kerja dalam rangka Monitoring dan evaluasi pelaksanaan pekerjaan Supervisi dan Konstruksi pembangunan penyediaan air baku di pulau Pisang dan pengaman pantai Kerbang Dalam, di Kab.

Sabtu,(1/4) Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung Roy Panagom Pardede ST,M.Tech melakukan kunjungan kerja dalam rangka Monitoring dan evaluasi pelaksanaan pekerjaan Supervisi dan Konstruksi pembangunan penyediaan air baku di pulau Pisang dan pengaman pantai Kerbang Dalam, di Kab. Pesisir Barat.

Di dalam pelaksanaan pekerjaan konstruksi pembangunan penyediaan air baku pulau Pisang, yang di monitoring Salah satu diantaranya adalah memonitoring amor peruntukan pemberat pada pipa untuk jalur laut yang menghubungkan pulau Sumatera ke pulau Pisang, monitoring sarana dan prasarana yang telah dan dimulainya pelaksanaan pekerjaan, serta Meninjau kondisi jaringan air baku di kab. Pesisir Barat.

Sedangkan dalam pekerjaan pengaman pantai Kerbang Dalam dilaksanakan monitoring persiapan pelaksanaan pekerjaan pengaman pantai Kerbang Dalam di Kab. Pesisir Barat.

Monitoring ini didampingi Kepala Bidang PJPA Achmad Samudra ST,M.T, Kepala Bidang PJSA Martius S.ST,MT, Kepala SNVT PJPA Surendro Adi Wibowo ST,MPSDA, serta Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Air Tanah dan Air Baku Fudi Firmantoro ST,MT, dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Sungai dan Pantai II Ketut Purne ST,MT.

02 April 2023 Selengkapnya

Berita Balai
Test Tertulis calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI)
Test Tertulis calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI)

Kamis (30/03) setelah 335 peserta mengikuti test Tertulis, Kamis s/d Jumat para peserta seleksi calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) langsung melanjutkan kegiatannya dengan melakukan test wawancara yang diadakan Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung (BBWS-MS) melalui Tim Seleksi Tenaga Pendamping Masyarakat (P3 - TGAI) Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan SDA II BBWS Mesuji Sekampung.

Acara yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Mesuji Sekampung ini, dihadiri oleh tim penilai yang nantinya akan langsung menilai hasil wawancara para calon Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM).

02 April 2023 Selengkapnya