© 2025 BBWS Mesuji Sekampung.

PU-Net
      

Berita Balai

Sosialisasi Studi Program Profesi Insinyur

Sosialisasi Studi Program Profesi Insinyur


Kategori : Berita Balai

  21 Juli 2020



Foto : Cover3.jpg


Dalam rangka Sosialisasi Studi Program Profesi Insinyur, Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung, Selasa (21/07/2020) bertempat di Ruang rapat BBWS Mesuji Sekampung melaksanakan Sosialisasi Program Studi Program Profesi Insinyur di Lingkungan BBWS Mesuji Sekampung yang bekerja sama dengan Universitas Lampung (UNILA).

Kegiatan ini sesuai Undang - Undang Republik Indonesia Nomor : 11 Tahun 2014 Tentang keinsinyuran serta guna menopang pembangunan insfrastruktur dan industri dengan memperhatikan peningkatan kompetensi global dalan pekerjaan keinsinyuran.

Hadir dalam sosialisasi ini, Kepala BBWS Mesuji Sekampung Ir.H.Abdul Muis, M.T, Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha Ir. suryo Edi Purnomo, M.E, Para Pejabat Administrator, Para Pejabat Fungsional, para Sub Koordinator Pelaksana, Para Pejabat Satuan Kerja, Serta Para Pejabat Pembuat Komitmen di Lingkungan BBWS Mesuji Sekampung, Dengan Narasumber dari Universitas Lampung (UNILA) Dr.Eng.Ir. Dikpride Despa, S.T., M.T., IPM., ASEAN. Eng dan sebagai moderator Dr. Eng.Ir. Ratna Widyawati, S.T.,M.T.IPM.

Dalam sambutannya Kepala BBWS Mesuji Sekampung mengatakan " Pada prinsipnya kegiatan Studi Program Profesi Insinyur ini sangat diperlukan dan sangat kita butuhkan karena ini juga berdasarkan Undang - Undang terlepas sampai sekarang amanat nya belum di terapkan sanksi- sanksi, ini adalah suatu peluang bagaimana melengkapi persyaratan administrasi di dalam dunia kerja kita yang memang ini menjadi suatu syarat utama untuk menghasilkan insinyur yang profesionalisme, memiliki kompetensi, integritas dan kejujuran di dalam melaksanakan pekerjaan

  


Bagikan :

Cetak