Slide 1

Berita Balai Wilayah Sungai Papua Barat > Wempy Nauw Pimpin Balai Wilayah Sungai Papua Barat


Rabu, 22 September 2021, Dilihat 795 kali



BWSPAPUABARAT - Rabu, 22 September 2021, pukul 14.00 WIB Kepala Balai Wilayah Sungai Papua Barat, Wempy Nauw secara resmi dilantik di gedung Auditorium Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.


Pengangkatan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 1196/KPTS/M/2021, tetang pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan administrator di Kementrian PUPR.

Sebelumnya Wempy Nauw menjabat sebagai Kepala Satuan Kerja Operasional dan Pemeliharaan Balai Besar Wilayah Sungai Citanduy Jawa Barat.

Wempy Nauw mengantikan Kepala BWS Papua Barat yang sebelumnya dipimpin oleh Alexander Leda, yang saat ini menjabat sebagai Kepala BBWS Mesuji Sekampung.

Wempy Nauw merupakan Putra Papua berasal dari Maybrat. Menyelesaikan studinya di Universitas Cendrawasih di Jayapura Papua. SISDA