Kepala BWS Kalimantan I Pontianak Melakukan Penyerahan Akta Notaris kepada 25 P3A Daerah Irigasi Kewenangan Pusat Provinsi Kalimantan Barat

Rabu, 15 Maret 2023, Kepala BWS Kalimantan I Pontianak melakukan penyerahan Akta Notaris kepada 25 P3A Daerah Irigasi Kewenangan Pusat Provinsi Kalimantan Barat, di Hotel Orchadz.

Kepala BWS Kalimantan I Pontianak, Pramono juga menyaksikan langsung penandatanganan akta notaris oleh anggota P3A.

Penyerahan akta notaris bertujuan untuk memfasilitasi dan memberikan legalitas kepada kelompok tani pengguna air.

Penanaman Biopori BWS Kalimantan I Pontianak Laksanakan Rangkaian Kegiatan Menuju Hari Air Dunia Ke-31

Sejak Kamis 2 Maret 2023, BWS Kalimantan I Pontianak telah mulai melaksanakan penanaman biopori di beberapa lokasi.

Adapun lokasi yang telah dilaksanakan penanaman biopori yakni, lingkungan depan kantor BWS Kalimantan I Pontianak, Masjid Raya Mujjahidin Pontianak, Asrama Ketapang, Fakultas Teknik Untan dan Rusun PUPR.

Kegiatan biopori ini merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menuju peringatan Hari Air Dunia ke-31 pada tanggal 22 Maret mendatang.

Penanaman biopori ini diharapkan dapat mengurangi genangan air juga menambah daya resap air di lingkungan tersebut.

BWS Kalimantan I Pontianak Menghadiri Rapat Koordinasi Penanganan Banjir dan Dampaknya di Kota Singkawang

Pada Selasa, 7 Maret 2023, Balai Wilayah Sungai Kalimantan I Pontianak menghadiri Rapat Koordinasi Penangan Banjir dan Dampaknya di Kota Singkawang, di Ruang Rapat Bumi Bertuah Kantor Wali Kota Singkawang.

Dalam rapat koodinasi tersebut BWS Kalimantan I Pontianak menyampaikan rencana untuk penanganan banjir yang ada di Kota Singkawang yakni adanya penanganan jangka pendek dan penanganan jangka panjang.

Kepala BWS Kalimantan I Pontianak, Pramono mengatakan siap untuk memberikan bantuan dan peminjaman alat untuk penanganan banjir dengan menyediakan bahan banjiran seperti geobag dan bronjong, penyediaan alat berat seperti excavator, dan juga mesin pompa.

Kepala BWS Kalimantan I Pontianak Dampingi Rases Anggota Komisi V DPR-RI H. Boyman Harun, S.H.

Kepala BWS Kalimantan I Pontianak, Pramono dampingi reses anggota Komisi V DPR RI H. Boyman Harun S.H di Kabupaten Ketapang, Sabtu/Minggu (4/5 Maret 2023)

Adapun reses anggota Komisi V DPR RI H. Boyman Harun yakni Kunjungan ke lokasi usulan pekerjaan TA 2023 di Pantai Pecal, kunjungan ke lokasi pekerjaan TA 2022 di Sungai Tengar, dan Syukuran pembangunan infrastruktur air baku di Kecamatan Kendawangan.

Boyman berharap sinergi antara DPR RI dan Kementrian PUPR di Provinsi Kalbar selalu terjaga sehingga pembangunan khususnya di Kab. Ketapang dan di Prov. Kalbar dapat terus berkelanjutan.

Kick-Off Meeting World Water Forum Ke-10

Indonesia siap menjadi tuan rumah World Water Forum ke-10 di Bali pada 2024 mendatang. Hal ini ditandai dengan acara Kick Off Meeting pada 15-16 Februari 2023 di Jakarta Convention Center. Acara dihadiri oleh lebih dari 1.400 pemangku kepentingan pengelolaan air.

Pada pembukaan Kick Off Meeting Presiden Joko Widodo melalui rekaman video menyampaikan upaya konservasi air, ketersediaan air bersih dan sanitasi, ketahanan pangan dan energi, serta mitigasi bencana alam berupa banjir dan kekeringan harus menjadi agenda prioritas seluruh negara di dunia.

“Agenda-agenda tersebut harus menjadi kerja bersama, partisipasi rakyat dan kerja sama dari berbagai pihak, dialog dan kemitraan antar negara yang dilakukan dalam semangat kebersamaan untuk kesejahteraan rakyat dunia,” tambah Presiden Jokowi.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono selaku Wakil Ketua Komite Nasional Penyelenggaraan World Water Forum Ke-10 menyampaikan bahwa pada World Water Forum yang ke-10 ini, para pemangku kepentingan di semua tingkat harus memiliki inisiatif dan tanggung jawab untuk segera mengambil tindakan yang berani dan nyata.