Diskusi Laporan Pendahuluan merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan di awal pelaksanaan pekerjaan konsultansi Kegiatan Perencanaan dan Program Satker Balai Wilayah Sungai Sumatera VII. Acara yang diselenggarakan pada hari Selasa 17 April 2018 ini bertempat di ruangan TKPSDA Kantor Balai Wilayah Sungai Sumatera VII.
Peserta yang hadir berasal dari dalam maupun luar kota Bengkulu, antara lain Kabupaten Lebong, Seluma dan Bengkulu Selatan. Instansi yang diundang terkait dengan pekerjaan konsultan antara lain Bappeda, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Dinas Lingkungan Hidup, Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, PDAM serta masing-masing kecamatan.
Adapun pekerjaan yang dilaporkan pada acara diskusi pendahuluan ini adalah sebagai berikut.
Pada sesi diskusi, Staf Air Baku BWS Sumatera VII, Ramadhan Yulizar menyarankan kepada pihak konsultan untuk berperan aktif terutama dalam peninjauan lapangan, hal tersebut diharapkan agar dapat menyamakan persepsi dengan Tim Pelaksanaan nantinya.
Terkait pekerjaan DED Air Baku, Direktur PDAM Tirta Tebo Emas Kabupaten Lebong, Drs. Sofian Razik menyarankan perhitungan dimensi dari pipa atau elevasi pipa berukuran minimal sepanjang 30 meter. Sofian juga mengingatkan, masalah pipa merupakan bagian yang vital dalam penyediaan air baku, oleh karena itu harus dikerjakan dengan teliti dan akurat.
PPK Perencanaan dan Program, Jose Rizal Luhut Marolop Panjaitan ST, MT menghimbau kepada semua pihak yang terkait dengan paket pekerjaan untuk sama-sama saling mendukung agar pekerjaan konsultansi ini dapat terlaksana sesuai dengan yang diharapkan.
08 May, 2025, Dilihat 22 kali
30 Apr, 2025, Dilihat 33 kali
24 Apr, 2025, Dilihat 13 kali
22 Apr, 2025, Dilihat 12 kali
15 Apr, 2025, Dilihat 14 kali
14 Apr, 2025, Dilihat 13 kali
08 Apr, 2025, Dilihat 14 kali
07 Mar, 2025, Dilihat kali
06 Mar, 2025, Dilihat 14 kali
25 Feb, 2025, Dilihat 14 kali