BWS Sumatera VII Bengkulu menyambut kedatangan 8 (delapan) orang CPNS formasi 2024 Kementerian Pekerjaan Umum yang ditempatkan di Balai Wilayah Sungai Sumatera VII Bengkulu pada Selasa (10/6).
Sebagai bagian dari proses awal penugasan, seluruh CPNS mengikuti kegiatan orientasi tugas yang diselenggarakan secara hybrid oleh Kementerian PU selama tiga hari, yakni pada 10-12 Juni 2025.
Orientasi ini bertujuan untuk membentuk CPNS menjadi insan PU yang profesional dan berintegritas, serta mencerminkan nilai-nilai iProve (integritas, profesionalisme, orientasi misi, visioner, dan etika). Selain itu, kegiatan ini juga membantu para CPNS beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru, memahami ruang lingkup tugas, serta mengenal visi, misi, tujuan, dan etika organisasi Kementerian PU.
Sebagai kelanjutan dari orientasi, pada Jumat (13/6), para CPNS menerima sesi mentoring dari para Mentor dan Co Mentor yang telah ditunjuk oleh Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera VII Bengkulu. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan langsung mengenai pelaksanaan tugas di lapangan serta mempererat hubungan kerja antarpegawai.
Dengan kehadiran CPNS baru ini, diharapkan semangat baru dapat mendorong peningkatan kinerja dan pelayanan BWS Sumatera VII Bengkulu dalam mendukung pembangunan infrastruktur sumber daya air yang berkelanjutan.
Adapun kedelapan CPNS tersebut antara lain:
1. Muhammad Haykal Pahlevi, S.I.Kom. – Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Pertama
2. Lukman Abdul Hafiz, S.Kom. – Pranata Komputer Ahli Pertama
3. Ariq Gunawan, S.T. – Pengelola Sumber Daya Air Ahli Pertama
4. Juli Sartika, A.Md. – Penata Laksana Sumber Daya Air Terampil
5. Muhammad Iqbal Habib, S.T. – Pengelola Sumber Daya Air Ahli Pertama
6. Reza Erlangga, A.Md.T. – Penata Laksana Sumber Daya Air Terampil
7. Aldrian Arya Putra, S.T. – Pengelola Sumber Daya Air Ahli Pertama
8. Fahmi Hassan Mutawalli, A.Md.T. – Penata Laksana Sumber Daya Air Terampil
30 Jun, 2025, Dilihat 17 kali
25 Jun, 2025, Dilihat 14 kali
24 Jun, 2025, Dilihat 4 kali
18 Jun, 2025, Dilihat 2 kali
17 Jun, 2025, Dilihat 2 kali
10 Jun, 2025, Dilihat 2 kali
09 Jun, 2025, Dilihat 3 kali
02 Jun, 2025, Dilihat 2 kali
02 Jun, 2025, Dilihat 3 kali
28 May, 2025, Dilihat 1 kali